Jumat, 11 Februari 2011

* FAKTA AGAR KULIT TIDAK MERANA *

"ssstttt .. Jangan gampang percaya Mitos . Faktanya , Kulit kita selalu perlu perlindungan .:) !! "


Sebagai wanita yg tinggal di indonesia , yang berbatasan dengan garis ekuator . Sinar matahari bersinar lebih kuat dan panasnya juga menyengat . :(
Untuk menyiasatinya , baju tertutup sering dijadikan pilihan . Padahal perlindungan yg diberikan oleh baju tertutup atau payung kira2 hanya sebesar SPF 5 . Jumlahnya tidak mencukupi untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV .

Nah , supaya kita tidak salah langkah lagi dalam melindungi kulit dr sinar UV , jangan cuma percaya mitos dan omongan yg beredar . Pelajari dulu fakta-faktanya , seperti yang berikut ini :
1. Mitos : Umurku masih 20 thn , jd tidak perlu risau ttg perlindungan kulit . Tidak prlu ,dong ,memakai pelembab yg ada perlindungan sinar UV-nya .
Fakta : Tidak benar . Kalau menggunakan pelembab dg perlindungan sinar UV sejak umur 20 thn , kita dapat mengurangi kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari sebesar 57-67% saat kita berumur 70thn .

2. Mitos : pelembab kulitku sudah mengandung perlindungan terhadap UVA , pasti sudah mengandung SPF .
Fakta : Belum tentu . perlindungan SPF hanya melindungi kulit dari sinar UVB yg bersifat membakar dan membuat kulit terasa kering . Pilih lotion atau cream pelembab dengan perlindungan lengkap dari UVA dan UVB , yg juga mencantumkan kadar perlindungannya . Contoh : UVB = SPF 24 , UVA = PA ++ .

3. Mitos : Kita tidak perlu mengenakan pelembab kulit yang mengandung SPF saat cuaca mendung .
Fakta : Salah Besar . Sinar UV bisa menembus mendung , awan , bahkan kabut sekalipun . Sinar UVA tetap bisa msuk lapisan kulit dan membuat kulit lebih gelap . Sinar UVB yang bersifat membakar , bisa menyebabkan kulit jadi hitam , kusam , dan terasa kering . Karena itu , kita tetap perlu melindungi kulit dengan perlindungan terhadap UVA dan UVB sekalipun saat cuaca mendung .

* semoga bermanfaat untuk teman2 semua .. :)) *



sumber : majalah cita-cinta (edisi okt '10)

Tidak ada komentar: